Minggu, 09 Oktober 2011

The Dead

Rating:★★★
Category:Movies
Genre: Cult
Sebagian besar film zombie selalu mengambil latar belakang sebuah perkotaan. Biasanya, dalam latar belakang ruang perkotaan seperti itu, "pandangan" seolah-olah "disempitkan". Maksudnya, Kamu hanya akan melihat sekelompok orang bertahan atau bergerak dalam sebuah ruang yang sudah bisa diprediksi: jalan raya (Zombieland, Resident Evil) atau bersembunyi di dalam gedung (Shaun of the Dead, Dawn of the Dead, dan banyak lagi).

Tetapi bagaimana bila sebuah film Zombie mengambil latar belakang suatu tempat yang kita kenal sebagai tempat yang luas, seperti padang pasir di Afrika, dimana tidak ada jalan raya, gedung, ataupun fasilitas-fasilitas lainnya yang bisa dipakai sebagai tempat untuk bersembunyi atau sekadar membuat pertahanan untuk menghalau serangan zombie? Bagaimana bila daratan dan padang pasir yang gersang, dan luas seperti afrika dipenuhi oleh zombie? Di sinilah keunikan film The Dead arahan Howard J. Ford. Kamu pikir dengan leganya daratan seperti Afrika, kamu bisa berlarian ke sana-kemari dengan leluasa dan memiliki pandangan yang luas juga tentang keberadaan zombie. Kamu salah. Zombie tetaplah zombie. Dimanapun mereka ditempatkan, mereka menggigit.